Sunday, March 06, 2011

Oposisi Berhasil Kuasai Kampung Halaman Gaddafi

Laporan terakhir mengatakan pasukan pasukan revolusioner Libya dan pengunjuk rasa, menuju ke wilayah timur dari sebelah barat negara itu, dan berhasil menguasai koat Sirt yang merupakan kampung Muammar Gaddafi.

Kota ini sebelumnya dikuasai oleh pasukan yang setia kepada penguasa Libya Muammar Gaddafi sejak revolusi di mulai lebih dari dua minggu lalu namun jatuh ke tangan pengunjuk rasa pada hari Sabtu kemarin (5/4).

Pasukan Oposisi juga mengatakan mereka telah menembak jatuh dua helikopter milik pasukan yang setia kepada Kolonel Gaddafi dekat Ras Lanuf dan Ben Jawad.

Pejuang Revolusioner juga berhasil mengendalikan kota kaya minyak Ras Lanuf. Mereka merebut kota itu setelah terjadi pertempuran sengit, yang dilaporkan menewaskan sedikitnya delapan orang.

Perkembangan terbaru ini datang pada saat adanya laporan pertempuran terbaru telah terjadi di kota barat Libya Zawiyah.

Saksi mata mengatakan pasukan oposisi telah menghancurkan tank pro-Gaddafi dan menangkap sejumlah anggota pasukan mereka.

Insiden ini datang beberapa jam setelah pihak oposisi menghadapi serangan yang dilakukan oleh pasukan pro-Gaddafi untuk merebut kembali kota itu.

Sedikitnya 30 orang, termasuk perempuan dan anak-anak, telah terbunuh.

Sementara itu, di Benghazi, puluhan orang tewas dan banyak lainnya terluka setelah pasukan pemerintah yang menggunakan pesawat tempur membom sebuah depot senjata di dekat kota.

Aksi Protes telah menyebar ke Tripoli, yang merupakan basis kubu Gaddafi. Bentrokan meletus di kota setelah loyalis Gaddafi menembakkan gas air mata untuk membubarkan demonstran.(fq/prtv)

No comments:

ALQURAN & RECITATION

Quran Explorer - [Sura : 1, Verse : 1 - 7]