Wednesday, March 03, 2010

Persatuan Ulama: Intifadhah Ketiga akan Dimulai dari Masjid Ibrahimi

Persatuan ulama Muslim internasional menyatakan bahwa Intifadhah ketiga akan segera terjadi dari Masjid Ibrahimi di Hebron Tepi Barat, sebagai tanggapan aats pengumuman Israel pada pekan lalu yang memasukkan Masjid Ibrahimi ke dalam daftar situs warisan Yahudi.

Persatuan ulama memperingatkan dalam sebuah pernyataan yang diterima oleh IOL pada hari Selasa kemarin (2/3) yang menyatakan bahwa umat Islam khususnya di Palestina dan umat Islam secara umum harus melakukan perlawanan nyata, karena setelah masjid Ibrahimi maka yang kedua yang menjadi target Yahudi adalah masjid Al-Aqsha - menambahkan bahwa proses perdamaian dengan Israel berada dalam fase koma, dan menekankan bahwa perlawananlah solusi dari hal tersebut.

Pernyataan, yang ditandatangani oleh Presiden persatuan ulama internasional - Syaikh Yusuf al-Qaradhawi dan Sekjen Dr Muhammad Salim Al-Awa, menyatakan bahwa aneksasi oleh Israel terhadap Masjid Ibrahimi ke dalam daftar situs warisan Yahudi, merupakan langkah musuh untuk selanjutnya memulai membagi dan mencaplok masjid Al-Aqsha yang merka akan anggap sebagai bagian dari warisan Yahudi juga.

Persatuan ulam internasional juga menyerukan kepada pemerintah Arab, negara-negara Islam serta Organisasi Konferensi Islam dan Liga Arab Serikat untuk segera mengambil tindakan dan mendeklarasikan posisi yang kuat yang mendorong negara musuh membalikkan keputusan mereka.

Persatuan ulama internasional juga meminta Liga Arab, yang sedang mempersiapkan KTT Arab di Libya, agar membuat sebuah file yang menjelaskan posisi dari Palestina dan masa depan konflik dengan Zionis sebagai kajian yang serius untuk mengakhiri proses perdamaian yang telah gagal di semua tingkatan. (fq/iol)

No comments:

ALQURAN & RECITATION

Quran Explorer - [Sura : 1, Verse : 1 - 7]